Siang tadi saya menerima kado Natal indah dari pengusaha muda yang sampai saat ini terus menerus dalam suasana bulan madu. Isteri pengusaha muda ini wajahnya sering menghiasi majalah-majalah high socialite. Sayangnya mereka belum dikaruniai seorang anakpun, makanya mereka bisa berbulan madu kapan saja. So, pengusaha muda ini happy happy saja dengan keadaan seperti itu.
Saat saya menerjemahkan buku "Pernikahan Bahagia" karya Bapak Ir. Jarot Wijanarko dari bahasa Indonesia ke Bahasa Inggeris, saya menemukan kisah-kisah pasangan bahagia walaupun mereka tidak dikarunia anak. Saya membaca kisah pasangan Ev. Daniel Alexander, Pdt. Timotius Arifin, Pdt. Franky Utana, Dr. Ruyandi Hutasoit (Ketua PDS), dll, yang meskipun mereka tidak mempunyai keturunan (anak biologis), namun mereka menjadi bapa dan ibu bagi banyak anak-anak rohani. Mereka tetap bahagia dalam pernikahan mereka, meski tak memiliki keturunan, karena tujuan pernikahan mereka bukan melulu untuk mendapatkan anak.
Ditulis oleh Hadi Kristadi untuk PENTAS KESAKSIAN
http://pentas-kesaksian.blogspot.com